BOGOR TODAY- Program Tarawih Keliling (Tarling)
Wali Kota, Muspida dan
pimpinan Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor kembali dilaksanakan, kali ini Tarling
tim 9 yang dipimpin langsung Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor Ade Sarip Hidayat shalat Tarawih di Masjid Nurul
Jannah, RW 12, Kelurahan Balumbang Jaya, Kecamatan Bogor Barat, Rabu (07/06/2017).

BACA JUGA :  10 Manfaat Jus Mentimun untuk Kesehatan, di Antaranya Menjaga Kesahatan Jantung..

Kepada seluruh jamaah yang hadir, Sekda Kota Bogor Ade Sarip Hidayat
mengatakan, kegiatan Tarling ini merupakan program Pemkot Bogor dan saat ini sudah masuk putaran kedua. Tim Tarling Pemkot seluruhnya berjumlah 33 yang tersebar di beberapa Kelurahan.

BACA JUGA :  Kurangi Overthinking dengan Lakukan 6 Kebiasaan Ini

Adapun mengenai tujuannya kata Ade, yakni dalam rangka silaturahmi aparatur Pemkot Bogor dengan masyarakat. Selain bersilaturahmi sekaligus memberikan bantuan kepada DKM Masjid yang nilainya masing-masing Masjid sebesar Rp.15 juta.

============================================================
============================================================
============================================================