KALIMANTAN TODAY- Kepolisian membenarkan kabar rencana pernikahan tokoh adat Dayak Panglima Burung dengan orang yang mengaku sebagai titisan penguasa pantai selatan Nyi Roro Kidul di Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah. Koordinasi sudah dilakukan dengan tokoh adat setempat sehingga polisi menyiapkan pengamanan.

Kepala Polres Katingan Ajun Komisaris Besar Tato Suyono mengatakan, kepolisian telah mengonfirmasi pada Kepala Adat Katingan, Isae Djudae yang jadi pelaksana pernikahan itu.

BACA JUGA :  Bima Arya Cerita Kisah Perjalanan 10 Tahun Menata Kota Bogor

“Kami juga sudah berkoordinasi dengan Dewan Adat Dayak Kabupaten Katingan terkait kegiatan itu. Mereka masih membahas apakah kegiatan itu termasuk adat Dayak, ritual adat atau bagaimana. Kami masih menunggu,” kata Tato, Rabu (22/2).

BACA JUGA :  Pj. Bupati Bogor Imbau Masyarakat Waspada Cuaca Ekstrim

Ia mengatakan, polisi memang tidak menangani acara pernikahan. Namun jika sebuah accara menyedot perhatian massa dan menimbulkan keramaian, polisi wajib menyiagakan pengamanan.

============================================================
============================================================
============================================================