MILAN TODAY- Wakil presiden AC Milan, Adriano Galliani, mengonfirmasi bahwa proses akuisisi kesebelasannya oleh Sino-Europe Sports Management (SES) batal terlaksana Jumat (2/3) ini. AC Milan masih akan menentukan sikap selanjutnya terkait proses ini.
Hari ini adalah tenggat waktu yang diberikan Milan pada SES untuk merampungkan seluruh proses pembelian. Sebelumnya, SES pernah diberi tenggat hingga akhir Desember tapi kemudian meminta perpanjangan waktu hingga 3 Maret.

BACA JUGA :  Kebakaran Hanguskan Bus Pahala Kencana di Tol Jambang

“Pengesahan tidak bisa terlaksana hari ini karena syarat-syarat kontrak belum dipenuhi SES,” kata Galliani setelah rapat pemegang saham, seperti dikutip dari Football Italia. “Kami sekarang mempertimbangkan kemungkinan untuk mencapai kesepakatan penjualan Milan dengan SES dalam waktu ke depan.”

BACA JUGA :  Resep Rendang Kentang untuk Menu Makan Bareng Keluarga Dijamin Bikin Nagih

“Apakah ini guyonan Fininvest (perusahaan yang menaungi AC Milan)? Mengapa seperti itu? Kepatuhan Covisoc (Badan Pengawas Sepak Bola), gaji pemain dan staf tidak ada yang terkendala. Tidak ada yang salah. Kehidupan koorporasi akan berjalan dengan tenang.”

============================================================
============================================================
============================================================