SUATU hari, Umar bin Khattab, khalifah yang gagah berani itu, membawa kantung kulit untuk wadah air. Orang-orang keheranan bagaimana seorang kepala negara masih berkenan melakukan hal remeh seperti itu. “Diriku telah berhasil membuatku kagum pada diriku sendiri. Saya harus menghinakannya, kata Umar menjawab pertanyaan dari rakyatnya yang terheran-heran. Luar biasa usaha Umar bin Khattab mendidik diri agar tak sombong.

Setiap hari, kata Umar, ada yang bercerita si fulan meninggal dan si fulana meninggal. Hmmm, suatu waktu mereka pasti tiba waktunya mereka mengatakan Umar meninggal. Orang yang sadar akan datangnya kematian, pasti tak kan pernah sombong. Mereka sadar apa yang dimilikinya di dunia akan terlepas dan yang tertinggal hanyalah hisab dan tanggung jawab.

============================================================
============================================================
============================================================