ilustrasi_rawat_pasien_di_lorong_rumah_sakit

PARUNG TODAY – Rencana bakal dibangunnya Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di utara Kabupaten Bogor, telah lama di gaungkan. Namun, hingga kini fasilitas kesehatan bagi masyarakat yang tinggal di utara Bumi Tegar Beriman belum juga nampak.

Kecemburuan sosialpun dirasakan masyarakat Bogor utara, mengingat di wilayah lainnya seperti, wilayah barat ada RSUD Leuwiliang, timur RSUD Cileungsi dan selatan Kabupaten Bogor dada RSUD Ciawi.

“Kami war­ga Kecamatan Parung khususnya dan warga lainnya dari beberapa kecamatan di Utara, sangat berharap pembangunan RSUD bisa cepat terealisasi,” ujar Kepala Desa Pamegarsari, Akhmad Djamaludin, Rabu (25/1/2017).

BACA JUGA :  Lahirkan Generasi Emas pada 2045, Siti Chomzah Ajak Kepala PAUD se-Kabupaten Bogor Optimalkan Gerakan Transisi PAUD SD 

Se­lain bisa lebih banyak menampung pasien, RSUD akan mampu melayani warga dengan tenaga medis kesehatan dan dokter spe­sialis yang lebih banyak. Masuarakat Bogor utara meminta Bupati Bogor segera merealisasikan keinginan masyarakat.

“Kami sangat sedih saat harus membawa warga yang sudah kritis karena RSUD yang sekarang letaknya sangat jauh belum lagi alasan tidak adanya kamar dari pihak rumah sakit, bila ada RSUD di sekitar kecamatan Gunungsindur atau Parung kan lebih dekat,” tutur Asep Muhib salah seorang tokoh Desa Rumpin.

BACA JUGA :  Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Kabupaten Bogor, Jumat 29 Maret 2024

Menanggapi hal ini Camat Parung , Dazwara Sulanjana mengatakan, sudah ada konfirmasi dari Asisten Pemerintah Bapak Burhanudin. Menurut Aspem untuk pembangunan RSUD di Bogor Utara sudah jadi program kerja Bupati. Dipastikan, 2018 sudah terbangun RSUD untuk mengakomodir warga dibidang kesehatan.

“Memang hanya di Bogor utara saja yang belum ada RSUD, namun begitu kepada warga jangan takut karena RSUD Bogor Utara sudah jadi skala prioritas dan akan lokasinya bisa di Gunungsindur, Ciseeng atau Parung  yang jelas di kawasan utara,” singkat Dazwara. (Iman R Hakim)

============================================================
============================================================
============================================================