JAKARTA TODAY- Terdakwa kasus dugaan korupsi proyek e-KTP Irman menyebut ada tiga kali pertemuan yang dilakukan dengan Ketua DPR Setya Novanto. Dalam pertemuan terakhir, Luhut Panjaitan pun disebut ada di sana pada 2015.

“Saya pernah bertemu Pak Setya tiga kali, yang pertama Maret 2010 di Hotel Gran Mulia,” ujar Irman menanggapi keterangan Setya yang menjadi saksi dalam sidang e-KTP di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis (6/4).

BACA JUGA :  Apa Sih Gejala Awal Ginjal Bermasalah? Simak Ini, Siapa Tau Kamu Alami Gejalanya

Dalam kesaksiannya, Setya berulang kali membantah saat disinggung soal keterlibatannya dalam proyek e-KTP. Ia mengaku tak pernah mengadakan pertemuan dengan Irman maupun pihak lain untuk membahas proyek tersebut.

Sebaliknya, Irman meyakini bahwa pertemuan dengan Setya memang benar terjadi. Hal ini juga dibenarkan oleh terdakwa II kasus e-KTP Sugiharto.  Selain Irman, pertemuan di Hotel Gran Mulia juga dihadiri oleh pengusaha Andi Agustinus alias Andi Narogong, Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri Diah Anggraini, dan Sugiharto.

============================================================
============================================================
============================================================