JAKARTA TODAY- Presiden Joko Widodo bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla mengumpulkan empat jenderal jelang penyelenggaraan Pilkada DKI Jakarta putaran kedua. Mereka terlihat berbincang santai sebentar di Beranda Istana Merdeka.

Empat jenderal itu adalah Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Kepala Badan Intelijen Negara Jenderal Budi Gunawan, dan Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum, dan Keamanan Jenderal (purnawirawan) Wiranto. Mereka berbincang sekitar 10 menit pada pukul 15.05 WIB.

BACA JUGA :  Balkot Ramadan Fest 2024 Digelar 1-5 April, Ada Bazar Pangan Murah Hingga Penukaran Uang

Jokowi menyampaikan, pertemuan itu diselenggarakan demi menjamin keamanan seluruh warga Jakarta dalam menggunakan hak konstitusinya di hari pencoblosan pilkada putaran kedua.

“Semua warga harus dapat melaksanakan haknya tanpa gangguan, tanpa intimidasi dari pihak mana pun,” ujar Jokowi di Beranda Istana Merdeka, Senin (17/4/2017).

BACA JUGA :  Kecelakaan Beruntun 2 Truk CPO dan Mobil di Sijunjung Tewaskan 2 Sopir

Jokowi yakin, Pilkada DKI putaran dua berjalan lancar, bersih, tertib dan aman. Ia mengimbau seluruh warga Ibu Kota menggunakan hak pilihnya. Jokowi juga memastikan akan kembali menggunakan hak pilihnya di putaran kedua. Tak hanya itu, keiikutsertaan seluruh warga Jakarta dalam pilkada dinilai dapat menghasilkan pemimpin pilihan masyarkat.

============================================================
============================================================
============================================================