JAKARTA TODAY- Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, Indeks Harga Konsumen (IHK) Indonesia kembali mengalami inflasi sebesar 0,39 persen secara bulanan (month on month/mom) pada Mei 2017. Adapun inflasi tahun kalender (year to date/ytd) tercatat  sebesar 1,67 persen dan inflasi tahunan sebesar 4,33 persen (year on year/yoy).

Kepala BPS Suhariyanto mengatakan, kelompok bahan pangan dan transportasi menjadi faktor pendorong terkereknya  laju inflasi menjelang bulan Ramadan atau pada akhir bulan Mei.

“Pada tanggal 27 Mei kita sudah memasuki Ramadan, sementara tahun lalu Ramadan baru terjadi Juni demikian juga di 2015,” ujar Suhariyanto, Jumat (2/6).
BPS mencatat, bahan pangan berhasil mengerek laju inflasi hingga 0,85 persen dan berkontribusi  0,17 persen terhadap inflasi nasional. Adapun inflasi inti sendiri tercatat sebesar 0,16 persen.
BACA JUGA :  Cara Membuat Sambal Kacang Gorengan yang Pedas dan Gurih
============================================================
============================================================
============================================================