GARUT TODAY- Hujan deras yang mengguyur wilayah Garut Jawa Barat sejak tiga hari terakhir membuat banjir kembali menerjang. Akibatnya, puluhan rumah di Kecamatan Sukaresmi terendam banjir. Banjir datang pada Minggu (26/02/2017) malam. Banjir disebabakan karena Sungai Cikeruh meluap. Ada 60 unit rumah di Desa Sukamulya dan Desa Sukalilah Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Garut, Jawa Barat yang terendam.

Dari 60 unit rumah tersebut, dilaporkan sebanyak dua rumah mengalami rusak parah akibat terjangan banjir. Di sejumlah titik, ketinggian air bahkan mencapai satu meter. “Banjir ini akibat luapan Sungai Cikeruh, ketinggian air di sejumlah titik bahkan ada yang sampai satu meter. Karena penerangan terbatas, kami belum bisa mengontrol lagi berapa jumlah rumah yang terendam, namun dari data kami hingga saat ini jumlah rumah yang terendam ada 60 unit, 2 diantaranya rusak parah,” ungkap Camat Sukaresmi, Ahmad Ridwan.

BACA JUGA :  Resep Membuat Soto Ayam Bening Khas Solo yang Sedap dan Nikmat, Bikin Ketagihan

Tidak ada korban jiwa atas kejadian ini, namun sebagian warga yang rumahnya masih terendam banjir terpaksa harus mengungsi ke rumah sanak saudara mereka. Hingga Minggu(26/02/2017) malam,warga dibantu petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kab. Garut, masih terus melakukan upaya pembersihan lumpur dan air yang masih menggenang rumah warga.(Yuska Apitya/dtk)

BACA JUGA :  Ibu Menyusui Harus Tahu! Ini Dia Efek Samping Jika Bayi Kurang ASI
============================================================
============================================================
============================================================