SUKABUMI TODAY – Dunia kuliner berkembang pesat di Indonesia. Berbagai jenis makanan dan minuman pun marak dijual dan dapat ditemukan dimana saja. Dunia kuliner pun mengalami perkembangan betuk dan jenisnya, salah satunya donat ubi ungu yang merupakan terobosan terbaru di dunia kuliner.

Bermodalkan dengan uang Rp 50.000, Raisya Farhani warga Kampung Cimahigirang, Desa Citamiang, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi bisa menghasilkan kreasi kuliner dengan keuntungan duakali lipat.

“Awal mula, saya terinspirasi dari kue donat. Namun, saya mencuba bereksperimen dengan menggunakan bahan baku ubi ungu untuk membuat kue donat,” ujar Raisya, Rabu (9/8/2017).

Donat ubi ungu milik Raisya berbeda dengan yang dijual di pasaran, karena bahan bakunya menggunakan ubi ungu. Untuk pembuatan donat ubi ungu, dirinya mengaku tidak mengalami kesulitan dalam mencari bahan baku, karena sangat mudah ditemui di pasaran.

============================================================
============================================================
============================================================