CIGUDEG TODAY – Ketua pengurus organisasi Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Wilayah 05 Kabupaten Bogor, Fahmi Rangkuti melantik dan mengambil janji pengurus RAPI wilayah lokal 14 Cigudeg periode Tahun 2018 – 2021 di halaman kantor Kecamatan Cigudeg, Minggu (14/1/2018).

Ketua RAPI  Wilayah 05 Kabupaten Bogor Fahmi Rangkuti mengatakan, Pengurus baru diharapkan dapat berbuat banyak dan bisa menjadi solusi dalam setiap permasalahan membantu pemerintah misalnya bila terjadi bencana alam bisa menjadi sumber informasi guna menyampaikan kepada masyarakat.

Dia mengharapkan dukungan sinergitas Pemerintah Kecamatan atau Muspika maupun semua elemen agar tugas yang diemban bisa berjalan baik.  Dan peran serta dan kemauan keras dari pengurus sangat diharapkan guna memajukan RAPI di wilayah masing masing Kecamatan di Kabupaten Bogor.

BACA JUGA :  Ravindra Titip Ribuan Bibit Pohon Ke Peserta Upacara Hardiknas di Sukajaya

Fahmi menuturkan, RAPI merupakan organaisasi Radio yang bergerak dibidang sosial dan kemasyarakatan. Organisasi sosial ini, bertujuan untuk membantu pemerintah mendapatkan dan menyampaikan informasi dari pemerintah kepada masyarakat.

“Saya berharap anggota RAPI disetiap wilayah di Kecamatan bisa bergerak cepat menyampaikan informasi melalui komunikasi radio bilamana terjadi bencana alam longsor,” ujarnya.

Sementara itu Kanit Patroli Polsek Cigudeg Ipda Suyadi yang mewakili Muspika Cigudeg, sangat mengapresiasi Organisasi RAPI wilayah lokalan 14 Cigudeg yang telah dilantik.  Dengan adanya RAPI diwilayah Cigudeg dan sekitarnya sehingga dapat menjalin sinergitas dan juga dapat membantu kepolisian dalam hal informasi terkait bencana alam diwilayahnya.

BACA JUGA :  Pj. Bupati Bogor Apresiasi Umbara Jadi Kampus Pertama di Indonesia Yang Terapkan Smart and Green Energy Campus

Selain itu Suyadi juga mengatakan,  tidak hanya memberikan informasi bencana alam, namun dalam hal kegiatan hari besar lainnya, RAPI juga dapat ikut serta dalam rangka pengaman dan informasi untuk membantu  mengurai jalur lalu lintas disaat ada kemacetan.

Saya berharap kedepannya RAPI terus maju untuk berkontribusi memberikan bantuan informasi serta membantu kegiatan sosial lainnya terhadap masyarakat dan Pemerintah.

“Diharapkan RAPI menjadi garda terdepan dalam memberikan informarsi yang cepat dan akurat Kepada masyarat dan kususnya aparatur pemerintah bila mendapati bencana alam dan Atau kecelakaan sshingga pemerintah dapat dengan cepat mengatasi dan memberikan tindakan dan upaya bantuan secepatnya,” pungkasnya. (Agus)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================