JAKARTA TODAY – Tragedi kembali terjadi di gedeung BEI. Kali ini, balkon di lantai 1 Tower II Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Senayan, Jakarta, roboh, Senin 15 Januari 2018 sekitar pukul 11.45 WIB. Peristiwa nahas itu terjadi ketika jam istirahat.

Total 72 orang menderita luka ringan hingga berat peristiwa robohnya balkon tower II Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI) siang ini. Seluruh korban yang sudah dievakuasi ke tiga rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

Polisi dan sejumlah saksi mata mengatakan, para mahasiswa Universitas Bina Darma Palembang yang sedang melakukan kunjungan kerja ke Gedung BEI hari ini, juga jadi korban robohnya balkon tersebut.

Salah seorang mahasiswa korban luka, Oktarina Sarah (20), bercerita ia kawan-kawannya baru saja tiba di Gedung BEI sekitar pukul 11.45 WIB. Saat mereka baru saja menaiki tangga balkon, tiba-tiba lantai balkon penghubung tower I dan tower II itu jatuh.

“Kami baru saja sampai Gedung BEI itu lalu kami baru mau naik tangga, mau cari ruangan gitu. Tiba-tiba lantainya jatuh. Lantai di dekat tangga yang kami injak itu,” ujar Oktarina yang dirawat di RS AL Mintoharjo, Bendungan Hilir, Jakarta Selatan, Senin (15/1/2018).

Akibat tertimpa reruntuhan balkon tersebut, kaki kiri Oktarina terkilir, “Dokter suruh rawat inap, terkilir akibat syok. Total yang ikut rombongan belajar ke Gedung BEI ada 95 mahasiswa dan dosen 4 orang,” imbuh Oktarina.

BACA JUGA :  Halalbihalal IWAPI Kota Bogor, Hery Antasari: Ciptakan Pengusaha Tangguh

Untuk diketahui, korban yang dirawat di RS AL Mintohardjo ada 15 orang. Sementara yang dirawat di RS Siloam berjumlah 30 orang, dan 7 orang dirawat di RS Pusat Pertamina. (net)

 

BERIKUT NAMA KORBAN :

A. RSAL Minthoharjo :
1. Nn. Firda/20 thn, tangan kiri nyeri saat digerakkan
2. Nn. Miranda/20 thn, jatuh dari lt. 2 paha kanan dan kiri nyeri saat digerakkan
3. Ny. Siti Nurhalifa/24 thn, paha kanan sakit saat digerakkan
4. Nn. Desi Agustin/20 thn, kaki kanan sakit
5. Nn. Sandra Refita/20 thn
6. Nn. Meli Anjani/20 thn,
7. Nn. Indah Asdiah/20 thn
8. Nn. Fransisca/21 thn
9. Nn. Oktarina Sarah/20 thn
10. Nn. Indah Yulianti/20 thn
11. Nn. Kiki/20 thn
12. Nn. Gita/20 thn
13. Nn. Desvahera/21 thn
14. Nn. Karmeta/20 thn
15. Nn. Dita
16. Nn. Deka
Catatan : Untuk para korban sementara ini dirawat di P. Sangeang RSMTH.
B. Rumah Sakit Pusat Pertamina berjumlah : 7 Orang Sbb :
1. An ny sylvia. 36 tahun. Penyakit auto imun dan chest discomport/ panic attack
2. Tn imanuel 20 thn multioel fraktur  dan head  injury
3. Tn jonathan 22 thn . Multipel vulnus excoriasi. Renc pulang
4. Tn daru 44 thn fraktur metacarpal
5. Ny siti latifah 22 tahun . Head injury
6. Tn angga . Vulnus excoriasi
7.ny nova. 23 tahun G1P0A0. Hamil 32 mgg
C. Rumah Sakit Siloam Jakarta
1. Else
2. Frediicial Setjoan dinata
3. Yudhistira
4. Yuliana
5. Nike
6. Hanyani
7. Jordan
8. Febriyanti
9., Dahlia
10., Nora
11., Bela Ayu
12., Rahayu Sutra
13., Rizka Herdyana
14., Ria Maria
15., Nina Yudisia
16., Bela Adelia
17., Nida Priyanti
18., Suci Maulidia
19., Wanda Lestari
20., Bunga Febri
21., Tiara Sakti
22., Teti R Sihaan
23., Regina
24., Neilrah
25., Dedrit Sepriata
26., I Gusti Ngurah
27., Nina Meidiania
28., Elise Lilasari
29., Diana Febrianti
30., Al Fitah
D. RS Jakarta
1. Ira
2., Arian Pradana
3., Mona
4., Fitria angraini
5., Kilun Henity
6., Nurhafizah
7., Nur Dewi Alimah
8., Suci wulandari
9., Kartika Agustina
10., Evi triwahyuni
11., Ayu rika
12., Rike damayanti
13., Pradita ameliya
14., Rika Rosari
15., Cindy Napiya
16., Yunita
17., Mustika Wulandari
18., Morel
19., Mirza
20., Artha
● Total Keseluruhan Korban berjumlah 73 Orang.

 

BACA JUGA :  Pedagang Gorengan di Ciampea Bogor Ditemukan Tewas Gantung Diri
Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================