LEUWILIANG TODAY – Jalan Altertif Kabupaten Bogor – Sukabumi selain untuk mempermudah dan mempersingkat menuju Kabupaten Sukabumi dari Kabupaten Bogor, ( Pasir Ipis Garegong) Jalan yang saat ini dalam pengerjaan itu bakal menjadi salah satu peningkatan sektor ekonomi masyarakat Desa Purasari, dan menjadi salah satu wisata alam di Kecamatan Leuwiliang.

Kepala Desa Purasari, Anwar mengatakan bahwa ketika jalan Pasir Ipis- Garehong itu bisa selesai sesuai perencanaan pengerjaanya. Secara otomatis perekonomian akan meningkat.

“Karena kalau jalan itu selesai di kerjakan lalu lalang kendaraan yang menuju Sukabumi atau sebaliknya akan ramai melewati jalur ini,” kata Anwar.

BACA JUGA :  Penemuan Jasad Pria Tergeletak di Trotoar Simpang Sentul, Luka Robek Dibagian Punggung

Dengan begitu, Pihak Desa Purasari bekerja sama dengan Taman Nasional akan membuat taman wisata alam. “Nanti Bumdes yang akan melibatkan warga masayarakat bekerja sama dengan Taman Nasional membuat jalur wisata alam yang tentunya akan menjadi daya tarik wistawan,” ungkap Anwar.

Pihak Desa pun bersama Taman Nasioanl sudah mengkonsep dan membuat Taman Wisata  alam yang bernama Pasir Bah Kukun.

“Alhamdullilah meskipun belum seratus persen pengunjungnya sudah ramai sudah, apalagi kalau jala nya susah selesai saya yakin akan lebih ramai,” ujarnya.

BACA JUGA :  Berdampak Positif Bagi Masyarakat, Pemkab Bogor Dukung Rencana Pengembangan IPB University di Dramaga dan Jonggol

Lanjut Anwar nanti di taman wisata alam Pasir Bah Kukum itu akan dibuat beberapa spot yang menyajikan suasana alam. “Ruma pohon, wisata air terjun, dan wahana lainnya yang konsepnya masih direncanakan,” terangya.

Anwar pun berharap Jalan  Pasir Ipis Garehong bisa selesai tepat waktu. “Kemarin juga suda dilihat Anggota DPRD Jawa Barat Asep Wahyu, dan juga sudah di lihat pa sekda,” pungkasnya. (Agus)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================