SUKAJAYA TODAY – Bentuk kecintaan TNI kepada masyarakat, Kodim 0621 Kabupaten Bogor membantu pembangunan infrastruktur pedesaan dalam program Karya Bhakti Skala Besar di wilayah Kabupaten Bogor.

“Mudah – mudahan program karya bakti TNI ini bermanfaat untuk warga Kabupaten Bogor khusunya masyarakat Desa Pasir Madang untuk meningkatkan mobilitas dan menjamin pertumbuhan ekonomi desa,” ujar Adang Suptandar saat menjadi Inspektur Upacara (Irup) upacara penutupan kegiatan tersebut di Desa Pasirmadang, Kecamatan Sukajaya, Selasa (10/10/2017).

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor mengapresiasi kegiatan TNI yang menunjukan kemanunggalan TNI dan rakyat seperti ini, dan berharap agar kegiatan ini terus dilakukan secara berkesinambungan dengan kebermanfaatan yang menjangkau lebih banyak warga masyarakat dan sasaran yang lebih luas.

“Kedepan semoga sasarannya semakin luas sebagai modal sosial penting dalam menguatkan ketahanan sosial dan memperkokoh pertahanan keamanan dalam rangka menciptakan kondusifitas wilayah,” tutut Adang.

BACA JUGA :  Pangandaran Diguncang Gempa Terkini M3,7, Pusat di Laut Kedalaman 10 Km

Karya Bakti ini menunjukan eratnya kerjasama Pemerintah Daerah bersama TNI dan rakyat secara langsung maupun tidak langsung yang menyatakan bahwa pembangunan bukan hanya tanggung jawab pemerintah semata, namun merupakan tugas bersama seluruh lapisan maysarakat.

“Pemerintah Daerah dan TNI memegang peranan sebagai pelindung, pembina, pembimbing dan pendorong segala aspek kehidupan dan penghidupan dalam mewujudkan kesejahteraan dan partisipasi masyarakat yang didalamnya memuat prakarsa, inovasi dan kesadaran iInilah yang memberikan kita sumber spirit besar dalam pembangunan daerah,” paparnya.

Sementara itu, Dandim 0621 Kabupaten Bogor, Letkol Inf Fransisco menjelaskan, pembangunan infrastruktur memang menjadi salah satu program prioritas di Kabupaten Bogor. Oleh karena itu melalui program Karya Bakti ini, TNI turut mendukung secara langsung program Pemkab Bogor untuk terciptanya infrastruktur pedesaan yang berkualitas dan berkelanjutan.

BACA JUGA :  Menu Makan Malam dengan Spageti Udang yang Praktis dan Mengenyangkan

“Inilah bukti kemitraan yang sinergis antara TNI dengan Pemda dan rakyat, kita juga tidak lupa mengajak kalangan dunia usaha dalam mewujudkan infrastruktur yang berkualitas bagi masyarakat dan memberikan dukungan bagi terciptanya peningkatan kemampuan masyarakat untuk bertransformasi menjadi masyarakat mandiri,” jelas Fransisco.

Sekedar informasi, program Karya Bakti TNI Skala Besar Kodim 0621 Kabupaten Bogor Tahun 2017 di Desa Pasir Madang Kecamatan Sukajaya ini menghasilkan infrastruktur jembatan desa dan pengaspalan jalan sepanjang 60 meter dan lebar 4 meter yang dilaksanakan selama 21 hari. (Agus)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================