CITEUREUP TODAY – Sambutan meriah saat belasan penerjun payung Brigif para Raider 17- Kujang Kostrad mendarat di Lapangan Sport Hall Indocement, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor saat acara peresmian sinergitas antara Tiga Roda, Brigif para Raider 17- Kujang Kostrad dan Ikatan Alumni Universitas Indonesia (ILUNI UI) dalam rangka pelestarian dan kearifan budaya lokal.

“Tiga Roda sebagai sebuah perusahaan selalau mengedepankan keberlanjutan dalam seluruh kegiatan operasionalnya. Perusahaan juga siap menjalin sinergitas dengan para pemangku kepentingan seperti, TNI dan ILUNI UI untuk memastikan kelestarian alam serta menjaga kearifan lokal,” ujar Direktur Indocement, Troy D. Soputro disela acara, Sabntu (25/3/2017).

BACA JUGA :  DPRD Provinsi Banten Apresiasi Implementasi Smart City di Kabupaten Bogor

Sementara itu, Komandan Brigif para Raider 17- Kujang Kostrad, Letkol Inf. Hengki Yuda Setiawan mengatakan, sedikitnya ada 18 prajurit yang melakukan atraksi terjun payung dalam acara tersebut.

“Kegiatan ini dalam rangka latihan pemeliharaan kemampuan terjun bebas militer, juga menunjukan kepada masyarakat bahwa TNI memiliki kemampuan yang luar biasa untuk melindungi siapapun dari gangguan apapun,” kata Komandan Brigif.

BACA JUGA :  Manajer 'Hotmen' Bogor Akhirnya Ditangkap Usai Gelapkan Uang, Dipakai Buat Judi Online

Tak hanya terjun bebas, kegiatan yang bertema menjaga kearifan dan budaya lokal itupun ditandai dengan menanam 100 pohon. Dan acara itupun dimeriahkan dengan penampilan berbagai kesenaian tradisional dari berbagai daerah seperti, Reog Dharmo Menggolo, penampilan drum band dari Yayasan Indocement. (Iman R Hakim)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================