5.Kredit-Garuda-Indonesia-Citibank-Yang-Terbaik-untuk-Anda-Yang-Sering-Bepergian-1JAKARTA TODAY – Citibank Indonesia mencatat laba bersih Rp 1,2 triliun di semester I-2016. Angkanya naik 55% dibanding­kan periode yang sama tahun lalu Rp 777 miliar.

Kenaikan laba bersih Ci­tibank didorong pertumbuhan pendapatan bunga bersih sebe­sar 15% menjadi Rp 2 triliun pada akhir semester I – 2016.

Selain itu, beban operasion­al selain bunga juga membaik. Didukung penurunan beban cadangan kerugian penurunan nilai aset keuangan khususnya kredit sebesar 35% menjadi Rp 397 miliar dari sebelumnya Rp 613 miliar.

BACA JUGA :  Shin Tae-yong Optimis Timnas Indonesia Menang Lawan Korea

Tingkat efisiensi yang lebih baik ditunjukkan dengan ra­sio BOPO yang turun menjadi 81,71% pada akhir semester I–2016.

“Kinerja yang positif ini dapat diraih berkat pening­katan porsi dana pihak ketiga (DPK) dalam bentuk giro dan tabungan. Dua jenis DPK terse­but menyumbang 71,3% dari keseluruhan DPK Citibank per Juni 2016. Net Interest Margin (NIM) juga mengalami kenaikan menjadi 6,05% dari sebelumnya 5,37% pada periode yang sama Juni 2015,» kata Chief Executive Officer Citi Indonesia, Batara Si­anturi dalam siaran pers, Senin (15/8/2016).

BACA JUGA :  Menu Makan Malam dengan Bihun Goreng Sapi yang Lezat Gurih dan Praktis

Batara menyampaikan, prin­sip kehati-hatian dalam pem­berian kredit akan terus diuta­makan. NPL net Citibank pada akhir semester I–2016 dilapor­kan pada kisaran 0,80%, mem­baik 86 basis poin dari periode yang sama Juni 2015 sebesar 1,66%.

Rasio Kewajiban Penyediaan Modal Minimum 27,25%, naik 1,42% dari posisi Juni 2015 sebe­sar 25,83%. Dari sisi pengelom­pokan Bank berdasarkan Keg­iatan Usaha yang disesuaikan dengan Modal Inti yang dimil­iki, Citibank merupakan bank umum BUKU 3. (Abdul Kadir Basalamah)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================