Untitled-9Royal Safari Garden Resort & Convention sukses menyelenggarakan acara Media, Travel Agent, EO dan Blogger Gathering, 28-29 Mei 2016 lalu.

Oleh : Rishad Noviansyah
[email protected]

Acara tersebut di­buka langsung oleh General Man­ager Royal Safari Garden Resort & Conven­tion Bapak Robby Saimima.

Acara Media Gathering ini merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan Royal Safari Garden dengan dihad­iri oleh Media, Travel Agent baik offline ataupun online, EO dan Blogger. Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 Hari di Royal Safari Garden.

Berbeda dengan tahun lalu, tahun ini bertajuk ‘I am WILD’, dengan tujuan un­tuk mengajak para peserta kembali ke alam “Back to Nature” agar lebih mencintai dan dapat menikmati alam sekitar kawasan puncak.

BACA JUGA :  Berdampak Positif Bagi Masyarakat, Pemkab Bogor Dukung Rencana Pengembangan IPB University di Dramaga dan Jonggol

Kali ini peserta akan dia­jak menikmati Wahana baru Royal Safari Garden yaitu Fun Offroad di kawasan Puncak dengan rute mengi­tari keindahan alam di kaki Gunung Gede Pangrango.

Dibalik mindset masayara­kat Jakarta dan sekitarnya bahwa puncak itu macet, maka Royal Safari Garden Resort & Convention akan memberikan pengalaman yang tidak terlupakan ke­pada peserta Gathering dengan mengexplore kein­dahan puncak tepat di kaki Gunung Gede Pangrango.

Usai melalui rute ka­wasan kaki Gunung Gede Pangrango dengan meng­gunakan mobil offroad, di hari kedua peserta diajak berkeliling di Taman Safari Indonesia. Peserta diajak berkeliling mengunjungi dan melihat satwa liar dan en­demic koleksi Taman Safari.

BACA JUGA :  Pemkab Bogor Beri Wadah Pelajar Adu Bakat dan Kreativitas Melalui Semarak Hardiknas

Selesai berkeliling meli­hat satwa, peserta langsung diajak menikmati sajian ton­tonan Various Animal Show dan Cowboy Show, selesai me­nikmati tontonan yang atrak­tif peserta langsung kem­bali ke Royal Safari Garden.

Kegiatan Media, Travel Agent, EO, dan Blogger Gathering kali ini Royal Sa­fari Garden Menggandeng Consina dan Cos Event un­tuk supply perlengkapan peserta, Zona Adventures Indonesia sebagai penyedia mobil Offroad Land Rover, Subtube Studio untuk doku­mentasi acara. (*/Rishad)

 

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================