BOGOR TODAY – Organisasi yang menaungi sejumlah fotografer yang bekerja disetiap Media Massa, baik lokal maupun nasional. Pewarta Foto Indonesia (PFI) Bogor, kembali mengingatkan pengunjung Mal Botani Square Bogor melalui frame demi frame foto yang diproduksi tahun 2017.

Mengusung tema ‘Bogor Dalam Bingkai III’ kesembilan belas fotografer media massa dibawah naungan PFI Bogor, berhasil menghipnotis jutaan pasang mata melalui 80 foto tunggal dan tiga foto essay yang dipamerkan.

Menurut Ketua Pelaksana Deni Herdiyana, pameran foto jurnalistik tahun ini memamerkan 80 foto single dan tiga foto essay yang diambil dari berbagai peristiwa, aktifitas kehidupan, yang meliputi sosial, kebudayaan, pendidikan, UMKM, olahraga, publik figur, yang terjadi sepanjang 2017.

BACA JUGA :  Jaga Kadar Gula Darah dengan 5 Kebiasaan Pagi yang Penting Ini

“Pameran foto jurnalistik ini bertujuan untuk perlihatkan realita kehidupan masyarakat di Bogor, baik kota maupun Kabupaten, selama tahun 2017, sebagai penyampaian informasi pada masyarakat dalam bentuk visual. Ini pameran PFI Bogor yang ketiga kali, digelar ditempat yang sama, dengan tajuk yang sama pula, yaitu ‘Bogor Dalam Bingkai’,” ungkapnya.

Selain pameran foto. PFI Bogor pun berusaha meberikan pemahan pentingnya Undang Undang Hak atas Kekayaan Intelektual ( HaKI ). Yang disampaikan langsung perwakilan PFI Induk bidang Hukum dan Advokasi. Robinsar Opak, menurutnya diera digital seperti saat ini pencurian hasil karya fotografer semakin menggila, oleh karena itu perlu peran serta organisasi yang turut konsentrasi menyikapi hal tersebut.

BACA JUGA :  8 Kebiasaan Pagi yang Sederhana Bantu Bikin Bahagia dan Produktif Setiap Hari, Jangan Lupa Diterapkan

“ jaman serba cepat ini, menuntut siapa pun untuk cepat termasuk menghasilkan sebuah karya foto. Namun saat ini lebih banyak maling foto, dibandingkan orang yang berkarya melalui lensa kamera. “ Ungkapnya saat memberikan materi diskusi dengan tema Maraknya Pencurian Foto di Media Sosial dan Butanya Fotografer pada UU Hak Atas Kekayaan Intelektual di Mal Botani Square Bogor.

============================================================
============================================================
============================================================