BOGOR TODAY – Banyak olahan kerang yang bisa dicicipi di kaki lima, kafe tenda hingga restoran di Bogor. Tapi, Juragan Kerang paling beda rasanya dan pantas jadi rekomendasi penggemar seafood. Beragam pilihan jenis kerang, siap disajikan melengkapi indahnya suasana Kota Bogor di malam hari.

Sajian daging kerang yang gurih dan kenyal, tekstur yang lembut, dengan bumbu yang mantap meresap, siap memuaskan lidah ‘para juragan’ khususnya penggemar makanan laut. Tak heran jika warung tenda Juragan Kerang, yang berlokasi di Taman Peranginan Bogor, ramai dikunjungi orang setiap malam.

BACA JUGA :  Kebakaran Hanguskan Bus Rosalia Indah di Tol Semarang-Solo Wilayah Boyolali

Ada banyak jenis kerang lezat yang siap dilahap disini. Mulai dari kerang hijau, kerang simping, kerang dara, kerang tahu hingga kerang bambu. Olahan kerang rebus dengan cara tumis ini makin mantap disantap dengan berbagai pilihan bumbu khas seperti bumbu jontor, black pepper, saus tiram, bumbu asam manis hingga bumbu Bali. Konsumen bisa memilih setiap jenis kerang dengan rasa berbeda sesuai selera masing-masing. “Ada satu bumbu lagi yang tidak ada di tempat lain. Ini rasanya memang berbeda dan menjadi banyak pilihan konsumen Juragan Kerang, namanya Bumbu Rahasia. Wajib dicoba,” tutur M Ari Pratama Putra (29), salah satu pemilik usaha Juragan Kerang.

BACA JUGA :  Kapal Tujuan Anambas Kelebihan Muatan Karam di Perairan Bintan

Pria yang ramah ini bercerita, rasa bumbu ini memang sulit diungkapkan kata-kata. Lembutnya daging kerang menyatu dengan sensasi bumbu yang terasa bertekstur di lidah. Ditambah rasa sedap yang tiada tara. Ari bertutur, ia bersama Refiandi Ardian (30) yang menggagas usaha kuliner ini, berkali-kali melakukan eksplorasi dan percobaan hingga akhirnya menemukan bumbu yang diberi nama Bumbu Rahasia.

============================================================
============================================================
============================================================